Rahmad Handoyo Ingatkan Antisipasi Peredaran Minuman Keras Sachet “AO”

Rahmad Handoyo Ingatkan Antisipasi Peredaran Minuman Keras Sachet “AO”

Dinas Kesehatan Surabaya menemukan beredar produk minuman kemasan sachet ke sekolah dasar hingga SMP. Produk bernama AO (Asli Otentik) itu berwarna kuning oranye. Dinas Kesehatan Surabaya bergegas mengambil sikap. Kali pertama, Dinas Kesehatan Surabaya mengetahui AO beredar melalui WhatsApp.

Anggota Komisi IX DPR RI Rahmad Handoyo pun mengatakan, kejadian itu adalah pembelajaran bagi kita semua, bahwa untuk antisipasi dan untuk menyikapi terhadap hal-hal seperti ini harus melibatkan semua pihak.

“Ya pemerintah pusat dalam BPOM Kota, BPOM wilayah provinsi kemudian juga kementerian kesehatan, tetapi tidak cukup hanya pandangan mereka ini, harus juga butuh peran dari para orang tua dan peran serta warga msyarakat,” kata Rahmad Handoyo.

Kasus seperti ini, lanjutnya, sudah betul dinas mengambil langkah, kemudian produsen yang merasa dirugikan juga sudah mengambil langkah hukum.

“Nah saya kira bagaimana agar, informasi, edukasi dan komunikasi terhadap apa itu makanan yang diberikan untuk memiliki izin edar, itu perlu disampikan kepada masyarakat,” ucapnya.

Rahmad Handoyo pun juga menegaskan pentingnya penegakan hukum untuk memberikan efek jera kepada pelaku yang mencoba menari-nari mengambil keuntungan dengan mengorbankan kesehatan generasi muda.